Kali Pertama (2009-2015)
Berawal dari sekolah yang sama semasa SMP: asing, tanpa tegur sapa, tak ada yang istimewa. Lalu SMA mempertemukan kami kembali—di sekolah, bahkan di kelas yang sama. Interaksi remaja biasa, ringan dan tak bermakna, sampai akhirnya kami tak lagi satu ruang, dan perlahan kembali menjadi asing.
Jatuh Suka (2016-2024)
Bukan sebuah kebetulan; takdir kembali mempertemukan kami di kampus dan jurusan yang sama, meski di tahun yang berbeda. Ada rasa yang tumbuh perlahan, hingga kami memilih menjadi lebih dari sekadar teman. Saling mengenal, belajar memahami, dan terus mengupayakan untuk tetap bersama.
Mewujudkan ‘Bersama Selamanya’ (2024)
Niat baik itu kami wujudkan dengan mengadakan lamaran pada 22 Desember 2024. Satya datang bersama keluarga, membawa rasa yang ingin dipertanggungjawabkan—meminta Osa untuk menjadi penyempurna separuh iman.
Menikah (2025)
Atas izin Yang Maha Kuasa, dan disaksikan keluarga serta sahabat tercinta, kami memutuskan untuk mengikat perasaan ini dalam ikatan yang suci: pernikahan. Bersama, untuk selamanya—dalam restu, dalam cinta, dan dalam iman.